
Sarolangun, Indopublik-News.Com,

Penjabat Bupati Kabupaten Sarolangun Henrizal S.Pt MM memimpin rapat sosialisasi dan klasifikasi terkait pemberian izin melintas di ruas jalan simpang Pitco di Kecamatan Pauh Kabupaten Sarolangun. Kamis, 9/8/2022 bertempat di rumah Dinas Bupati Sarolangun.
Bermula dari beroperasinya PT. AJC yang bergerak di bidang Tambang Batu Bara di Kecamatan Pauh Kabupaten Sarolangun hingga sempat meresahkan warga masyarakat diakibatkan jalan rusak.
Dimana sejak beroperasinya PT. AJC ini diperkirakan kurang lebih selama 2 Bulan melintasi ruas jalan simpang Pitco sampai ke KM 24 Desa Sepintun sehingga berdampak terhadap 6 Desa disekitarnya. Belum lagi beredar isu diberikan izin oleh Pemerintah Daerah Kabupaten Sarolangun.
Oleh sebab itu, Pj Bupati Sarolangun Henrizal melakukan sosialisasi terhadap 6 Kepala Desa dan LSM LPPNRI dan pihak PT.AJC.
Dalam pertemuan rapat sosialisasi tersebut. Pihak Perusahaan yaitu PT. AJC (Anugrah Jambi Cool) menyanggupi untuk memperbaiki ruas jalan yang telah rusak.
Kemudian sepakat mengklarifikasi surat izin yang dikeluarkan dengan No. 600/234/DPUPR/2022 tanggal 19 juli 2022 perihal pemakaian perawatan dan perbaikan ruas jalan Sp. Pitco – Desa Sepintun Kecamatan Pauh adalah respon PemerIntah Kabupaten terhadap surat yang diajukan oleh PT. AJC dan bukan merupakan izin/rekom pemakaian jalan.
Hal tersebut di atas tertulis dan disepakati bersama dalam berita acara.
“Hari ini kita sosialisasi bersama dengan pihak PT.AJC dan 6 orang Kepala Desa beserta LSM LPPNRI (Ahmad Sodikin) untuk mengklarifikasi permasalahan yang terjadi, dan hal tersebut di tuang dalam berita acara yang telah di sepakati bersama, silakan nanti rekan-rekan media melihat berita acara tersebut. Ujar Penjabat Bupati Henrizal.”
Turut hadir, Sekda Sarolangun Ir. Endang Abdul Naser, Kakak Kesbangpol Hudri, Asisten l, Kasat intel Polres Sarolangun, Camat Pauh Jupri, Kepala Dinas LH Kurniawan, Kepala Dinas PUPR Sarolangun Hamdani St, Staf ahli Bupati dan 6 orang Kepala Desa, Lurah Pauh dan OPD terkait lainnya. (bas)