Sarolangun, Indopublik-News.Com
Ketua DPRD Kabupaten Sarolangun Tontawi Jauhari SE resmi menyandang gelar Magister Pendidikan Agama Islam (M.Pd.I) dengan nilai memuaskan pada Sidang Tesis Program Magister Pendidikan Agama Islam Sekolah Pascasarjana IAI Al-Azhaar Lubuk Linggau. Sidang tesis berlangsung di Hotel Grand Zuri Lubuk Linggau, Kamis 27 Juli 2023.
Terlepas dari keberhasilan yang ia gapai dengan meraih gelar M.Pd.I.
Tontawi Jauhari pun dibanjiri ucapan selamat dan apresiasi dari rekan kerja dan kaum kerabat, tak terlepas dari keluarganya sendiri.
“Terimakasih atas ucapan dan do’a semua keluarga serta para saudara, rekan kerja dan kaum kerabat. Semoga ilmu yang saya peroleh dapat bermamfaat untuk orang banyak”. Ucapnya.
Dihadapan 5 orang tim penguji dalam memaparkan hasil penelitian tesis IAI Al-Azhaar Lubuk Linggau, Tontawi Jauhari berhasil menjawab pertanyaan-pertanyaan tim penguji terhadap hasil penelitian Tesis yang berjudul “Implementasi Metode Pembelajaran Tutor Sebaya Dalam Meningkatkan Kemampuan Menghapal Surat Pendek Pada Siswa Kelas VIII di SMP Negeri 2 Sarolangun “.
Lima (5) orang Tim penguji itu adalah Dr. KH. Imam Hambali M.Si sebagai Ketua Tim/Penguji I, Dr. Muslih Hidayat M.Pd.I (Sekretaris/Penguji II), Dr. Asril M.Pd.I (Penguji III), Dr. Zuhri S.Sos.I, M.Pd.I, (Penguji IV), dan Dr. Sumaryati M.Pd.I (Penguji V).
Setelah selesai melaksanakan rangkaian ujian tesis, Tontawi Jauhari dinyatakan lulus dengan nilai sempurna dan berhak mendapatkan gelar Magister Pendidikan Agama Islam (M.Pd.I), yang ditandai dengan pengalungan sal gelar Magister oleh Ketua Tim Penguji Dr. KH. Imam Hambali M.Pd.I.
Perasaan syukur dan haru terungkap dari Tontawi Jauhari atas capaian gelar Magister yang digapainya serta atas upaya yang telah dilakukan menuntaskan dalam kuliah Pascasarjana ini.
”Alhamdulillah, saya bahagia telah menyelesaikan kuliah Pascasarjana dengan nilai memuaskan dan resmi menyandang gelar Magister Pendidikan Agama Islam”. Ujar Tontawi Jauhari SE. M.Pd.I. (bas).