Sarolangun Jambi, Indopublik-News.Com
Camat Sarolangun Kabupaten Sarolangun Jambi Bustra Desman SE. M.M secara resmi menutup lomba pacu perahu (Open Balumbo Biduk) Desa Bernai Kecamatan Sarolangun. Pacu perahu selama dua hari itu berlangsung sukses dan meriah.
Ketua panitia pelaksana lomba pacu perahu Hermanja dalam sambutannya mengucapkan terimakasih kepada seluruh panitia dan wabil khusus terhadap Camat Sarolangun, Kades Bernai Iskandar dan para anggota keamanan dari Polres Sarolangun dan Polsek Sarolangun yang telah bersusah payah selama dua hari dalam pelaksanaan lomba pacu perahu tersebut.
Ia berharap, Pacu perahu ini nantinya bisa berkesinambungan untuk tahun-tahun berikutnya karena pelaksanaan hari ini berjalan dengan lancar dan sukses. Dirinya juga meminta sumbangsih pemikiran dari para senior yang ada di Kabupaten.
“Kami segenap panitia mengucapkan terimakasih kepada seluruh lapisan masyarakat dan bapak camat, Pak Kades dan anggota Kepolisian yang telah turut serta menjaga ketertiban dan keamanan demi kelangsungan lomba pacu perahu ini. Kami berharap agar para senior di Kabupaten dapat memberikan sumbangsih pemikiran bagi kami agar kedepannya bisa lebih baik lagi”. Ujar Hermanja.
Sementara itu, Camat Sarolangun Bustra Desman SE. MM. Menyampaikan apresiasinya terhadap Kepala Desa Bernai dan seluruh panitia serta kepada anggota keamanan dari Polres Sarolangun dan Polsek Sarolangun yang turut serta mensukseskan acara pacu perahu tersebut.
“Alhamdulillah hari ini Pacu perahu (Open Balumbo Biduk berlangsung sukses dan tidak ada kendala. Tentunya kami atas nama Camat Sarolangun mengucapkan terimakasih kepada seluruh panitia dan bapak Kades dan anggota Kepolisian Polres Sarolangun dan Polsek Sarolangun yang selalu siap siaga sehingga acara pacu perahu ini bisa berjalan terselenggara dengan baik”. Ucapnya.
Camat menjelaskan, dengan suksesnya perdana pacu perahu kali ini, tentu ini bisa menjadi ajang lomba setiap tahunnya pada hari-hari besar seperti lebaran. Ia juga mengatakan acara Pacu perahu ini nantinya diadakan piala bergilir Kecamatan dan dengan tegas Camat menyebutkan akan memberikan bantuan 3 juta rupiah untuk pembinaan.
“Dengan suksesnya acara lomba pacu perahu hari ini, kedepannya saya akan bantu 3 juta untuk pembinaan dan akan memberikan piala bergilir, dan ini akan kita jadikan acara setiap tahunnya pada acara hari besar seperti lebaran. Karena ini juga adalah cabang olahraga. Ujar Camat Bustra Desman kepada sejumlah awak media. Minggu, 30/6/2024.
Adapun Juara 1 (satu) diraih Lestari Naga sakti dari Desa Ladang Panjang, Juara 2 (dua) diraih Putra lokpon, Juara 3 (tiga) Tim Broser dan Juara 4 Seniman air A.
Turut hadir, Kepala Desa Bernai Iskandar, Bhabinkamtibmas Desa Bernai Desriadi mewakili Kapolsek Sarolangun, Tokoh adat, Ketua PODSI Sarolangun, Ketua BPBD dan anggota, personil Polsek Sarolangun serta ribuan warga masyarakat yang menyaksikan lomba pacu perahu tersebut. (bas).