Tebo Jambi, Indopublik-News.Com,
Indonesia merupakan negara yang mempunyai banyak adat istiadat dan kebudayaan dari berbagai suku yang dimilikinya. Salah satu suku yang ada di Indonesia adalah suku jawa, yang orang-orangnya masih memegang teguh ajaran leluhurnya hingga saat ini.
Bagi orang jawa bulan suro merupakan “pancatan tahun” (tahun yang sangat istimewa) bagi mereka, bulan spesialnya orang jawa. Seperti yang dilakukan oleh Mbah Warinin atau yang sangat dikenal sebagai Mbah Dalang, yang bedomisili di Desa Sumber Aging, Rimbo Ilir kabupaten Tebo Provinsi Jambi.
Dia yang masih menjujung tinggi tradisinya melakukan ritual memandikan pusaka keris dan beberapa benda pusaka kejawen lainya, dan kebetulan pada Hari ini 12 agustus 2022 merupakan Hari jumat kliwon, yang merupakan Hari yang sangat Baik bagi orang jawa.
Memaknai dari tradisi yang turun temurun dari nenek moyang merupakan salah satu warna dalam kehidupan masyarakat kita, yang mempunyai filosofi yang dalam tentang arti kehidupan dan banyak nilai-nilai kearifan lokal yang saat ini sudah hampir terkikis oleh perkembangan zaman.
Menurut Warimin, orang Jawa harus tetap menjaga tradisi leluhurnya hingga kapanpun.
“Harusnya kita sebagai orang jawa harus tetap menjaga tradisi leluhur agar tetap lestari hingga kapanpun.” Imbuh mbah Warinin di akhir bincang-bincang. Jum’at 12/8/22. (Boy. N).